Petunjuk Teknis

Creative design fest pada Madrasah Fest 2023 merupakan lomba bagi siswa madrasah tingkat Madrasah Aliyah (MA) di Indonesia yang memiliki talenta emas untuk berperan serta menunjukan bakat dan kreativitasnya menggunakan teknologi digital untuk melahirkan karya seni berupa Graphic Design on Surface atau Desain Grafis berbasis Cetak, dengan tema “Citra Generasi Madrasah Mandiri Berprestasi dalam Bingkai Kerukunan dan Akomodatif terhadap Budaya Lokal”

  1. Persyaratan Lomba
    1. Desain grafis merupakan karya orisinal peserta dan belum pernah dilombakan pada lomba sejenis
    2. Desain grafis dibuat secara vertikal atau horizontal
    3. Desain grafis dibuat dengan memanfaatkan aplikasi seperti adobe illustrator, adobe photoshop, adobe indesign, corel draw, dan sebagainya.
    4. Kalimat pada desain grafis dapat berupa Bahasa Indonesia atau Bahasa Inggris dan tidak mengandung unsur SARA
    5. Design grafis dibuat dengan format A2 (420 x 594 mm) dengan resolusi 200 (dua ratus) dpi.
    6. Design grafis merupakan karya orisinil
    7. Design grafis wajib mencantumkan 2 (dua) watermark madrasah fest yang dapat didownload pada website https://madrasah.kemenag.go.id/madrasahfest
    8. Desain grafis yang telah dibuat diaplikasikan pada permukaan merchandise (contoh: topi, sticker, pin, totebag, mug, tumbler, gantungan kunci, t-shirt, dan sebagainya)
    9. Merchandise bersifat menarik, inovatif, kreatif, dan marketable
    10. Peserta wajib menampilkan dan menjual merchandise tersebut pada stand masing-masing pada saat pelaksanaan lomba
  2. Persyaratan Peserta
    1. Peserta adalah siswa aktif madrasah MA yang tercatat dalam NISN
    2. Peserta merupakan tim yang terdiri dari 3 (tiga) orang putra/putri kelas X, XI, atau XII Madrasah Aliyah (MA)
    3. Peserta merupakan utusan dari provinsi masing-masing dibuktikan dengan menunjukan dengan surat keterangan dari Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi setempat untuk mengikuti lomba
    4. Tiap provinsi mengirimkan 1 (satu) tim setiap kategori lomba
    5. Peserta mendaftar pada website: https://madrasah.kemenag.go.id/madrasahfest
    6. Peserta wajib mengikuti seluruh ketentuan yang berlaku sebelum dan pada saat pelaksanaan perlombaan
  1. Waktu dan Tempat
    Lomba Creative Desain Fest dilaksanakan pada:
    Waktu : 13 Agustus 2023
    Tempat : Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Banten
  2. Teknis Pelaksanaan Lomba
    1. Persiapan
      • 1) Peserta wajib hadir 90 menit sebelum pelaksanaan lomba
      • 2) Peserta melakukan registrasi ulang sebelum mengikuti lomba dengan menunjukan kartu peserta yang telah dicetak
      • 3) Peserta menandatangani Pakta Integritas yang menunjukan bahwa desain grafis yang telah dibuat dan diaplikasikan pada merchandise merupakan karya orisinal peserta, tidak mengandung unsur plagiarism dan belum pernah dilombakan pada lomba sejenis
      • 4) Peserta akan diberikan 1 (satu) stand oleh panitia pada saat perlombaan berlangsung dan dapat didesain sesuai kebutuhan peserta untuk menarik penonton dan pembeli
    2. Pelaksanaan
      • 1) Peserta menampilkan dan memajang merchandise yang telah dibuat pada stand masing-masing
      • 2) Peserta mengumpulkan 1 (satu) desain grafis yang telah dibuat dalam bentuk file png dan 1 (satu) merchandise terbaik yang telah diaplikasikan desain grafis
      • 3) Peserta menjual merchandise pada stand masing-masing dan quantity penjualan merupakan salah satu indikator dalam penilaian lomba
      • 4) Tim juri akan melakukan penjurian Creative Design Fest dengan mengunjungi masing-masing stand selama inagurasi madrasah fest berlangsung
      • 5) Karya Creative Design Fest pada merchandise yang dibuat memperhatikan unsur-unsur poster dengan kriteria penilaian sebagai berikut: (1) rekayasa digital (20%), (2) ide (25%), (3) elemen desain (25%), (4) prinsip desain (10%), dan (5) ketercapaian (20%)

No

Kriteria Penilaian

Uraian

Bobot

1.

Rekayasa digital

Teknologi

20%

Bentuk

Gaya

2.

Ide

Orisinalitas

25%

Kreativitas

Kebaruan

Tema

3.

Elemen Desain

Tipografi

25%

Ilustrasi

Warna

4.

Prinsip Desain

Kesatuan

10%

Harmoni

Komposisi

5.

Ketercapaian

Komunikatif

20%

Kegunaan

Quantity Penjualan 

Juara 1 : Rp 6.000.000 + medali + sertifikat
Juara 2 : Rp 5.000.000 + medali + sertifikat
Juara 3 : Rp 4.000.000 + medali + sertifikat

Zazira (089698920924)